Awal tahun 2024 ini Alhamdulillah, Paskibra SMA Negeri 1 Leuwiliang "Taruna Garda Garuda" memperoleh prestasi pada LOMBA KETANGKASAN BARIS BERBARIS (LKBB) dalam dua kegiatan :
1. Lomba Ketangkasan Baris-Berbaris (LKBB) "SAKAWIRA" Season 2 SMAN 1 BOJONG GEDE Tingkat: SMA/SMK/MA se-Jabodetabek, yang dilaksanakan pada tanggal 28 Januari 2024 di SMAN 1 BOJONG GEDE Kabupaten Bogor.
Siswa yang mengikuti LKBB :
1. Azri Gustevani XI MIPA 1 |
8. Laura Seravina (X.1) |
Prestasi yang diraih :
1. Juara Umum
2. Juara Utama 1
3. Juara PBB Murni 1 (umum)
4. Juara Variasi Formasi 1 (umum)
5. Juara komandan Terbaik 2
6. Juara Kostum Terbaik 2
7. Juara Pelatih terbaik 1 (umum)
2. Lomba Ketangkasan Baris-berbaris (LKBB) "Semangat Kebersamaan X" PPI Kabupaten Bogor Tingkat: SMA/SMK/MA se-Jabodetabek yang dilaksanakan pada tanggal : 03 Februari 2024, di Laga Satria, Cibinong
Peserta lomba :
1. Sifa Nurun Nabawiah (XII MIPA 2) |
9. Diki Candra (XI MIPA 4) |
Lomba tersebut meraih :
Juara Umum
Juara Utama 1
Juara Variasi Formasi Terbaik 1 (Umum)
Dengan prestasi tersebut, maka Paskibra SMA Negeri 1 Leuwiliang "Taruna Garda Garuda" menjadi wakil Kabupaten Bogor ke tingkat Provinsi. Tentunya peraihan tersebut tidak terlepas dari do'a dan dukungan dari keluarga besar SMA Negeri 1 Leuwiliang dan pastinya pelatih Raden Setyo Adjie.
Selamat kepada seluruh pasukan Taruna Garda Garuda
Perjuangan belum berkahir !
Alhamdulillah, tim Voli putra SMAN 1 Leuwiliang meraih Juara 3 pada GBVC CUP V 2023 yaitu Turnamen Bola Voli Antar Pelajar SMA/SMK/MA se-Bogor Barat yang rencananya dilaksanakan tanggal 26-28 Desember 2023 diundur menjadi tanggal 1-3 januari 2024 diikuti oleh 18 tim :
Pool A
1. SMK BUMI PUTRA
2. SMAN 1 CIGUDEG
3. SMK CIOMAS A
4. SMAN 1 LEUWILIANG
Pool B
1. SMAN 1 NANGGUNG
2. PGRI LEUWILIANG
3. MA AL AMIN
4. SMAN 1 TENJOLAYA
Pool C
1. SMAM PAMIJAHAN
2. SMK CIOMAS B
3. SMA AL AMIN
4. SMA AULIA
5. SMAN 1 TAMANSARI
Pool D
1. SMAN 1 PAMIJAHAN
2. SMAN 1 CIBUNGBULANG
3. SMAN 1 RANCABUNGUR
4. SMA PAMBUDI LUHUR
5. SMA IBNU HAJAR
Selamat atas peraihan juara ini, semoga menjadi motivasi untuk meningkatkan prestasi di masa mendatang.
Alhamdulillah, saat ini kita sudah memasuki tahun baru 2024 M atau 1445 H. Semoga tahun ini kita diberikan kesehatan yang 'afiat, lebih berkah dan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Amin Yaa Robbal'alamin.
Tahun baru, semangat baru, dan pastinya Kalender baru dong... Walaupun kita akan sangat mudah mencari kalender di internet, namun kadang-kadang tidak lengkap, bahkan mungkin ada yang salah dalam penandaan tanggal merah (libur). Untungnya Pemerintah telah merilis kalender resmi 2024 format PDF yang dapat didownload oleh siapa saja.
1. KALENDER 2024 dari KEMENAG RI
Nah Postingan kali ini mengenai Kalender 2024 lengkap dengan tanggal Hijriahnya yang diperoleh dari situs ELiPSKI (ELEKTRONIK LITERASI PUSTAKA KEAGAMAAN ISLAM) yaitu web resmi Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia.
Dalam kalender tersebut, tercantum Daftar Hari Libur dan Cuti Bersama 2024 :
Cara download :
Sesuai dengan situsnya Kementrian Agama RI pastinya desain dan foto-fotonya juga berkaitan dengan aktivitas Kemenag RI. Selamat Tahun Baru !
2. KALENDER PENDIDIKAN PROVINSI JAWA BARAT
Bagi dunia pendidikan khususnya di wilayah Provinsi Jawa Barat, dapat mengunjungi website resmi Kalender Pendidikan Provinsi Jawa Barat di SINI. Pada kalender ini terdapat pilihan Tahun Ajaran sampai 2026/2027.
3. KALENDER 2024 dari DETIKSULSEL
Olimpiade TIK Informatika Nasional (OTN) adalah sebuah ajang lomba di bidang IT yang diselenggarakan oleh Komunitas Guru TIK/KKPI. TIK atau KKPI adalah salah satu mata pelajaran komputer di SMA dan SMK. Namun ketika diberlakukan Kurikulum 2013 mata pelajaran TIK dan KKPI dihapuskan, dan diganti dengan mata pelajaran Informatika untuk SMA dan Simulasi Digital di SMK. OTN mulai dilaksanakan untuk kali pertama tahun 2016 di aula Kemendikbud Senayan Jakarta dan diikuti hampir 400 siswa mulai tingkat Sekolah Dasar s/d SLTA, dengan mata lomba Desin Web, Robotik, Membuat Games, Mengetik Cepat (Typing Fast), Presentasi, Gambar Digital dan lomba Menulis Blog.
OTN tahun 2023 ini digelar di dua tempat, yaitu pada bulan Oktober bertempat di gedung ICE BSD Serpong Tangerang dengan mata lomba ESport, Membuat Games, menulis Blog, Web Design dan Fotografi. Sedangkan bulan Desember 2023 rencananya akan diselenggarakan di aula Kemendikbudristek Senayan Jakarta, namun akhirnya pindah ke Universitas Islam 45 Bekasi dengan mata lomba Mengetik Cepat, Robotik, Gambar Digital, dan Presentasi Canva sekaligus pelaksanaan Grand Final untuk lomba yang telah diselenggarakan sebelumnya (ESport, Fotografi dan Menulis Blog).
Pada OTN tahun ini SMAN 1 Leuwiliang mengirimkan siswa kelas XII untuk mengikuti beberapa mata lomba yaiitu : E-Sport (Almer Hibatullah, Rezka, Rakha Ramzy, Akbar dan Farhanuddin), Menulis Blog (M. Khoiril Hamdillah) dan lomba Mengetik Cepat (Nia Ramadhani). Dari ketiga lomba tersebut, Alhamdulillah tim ESport SMAN 1 Leuwiliang dengan nama SMANELL SQUAD memperoleh Juara I untuk kategori ESport Free Fire dan lomba Menulis Blog (Juara Ke-2) setelah mereka berjuang dari bulan Oktober mulai babak penyisihan, juara regional dan sampai pada akhirnya Final di UNISMA Bekasi (15-16 Desember 2023).
Selamat atas prestasinya, semoga menjadi motivasi untuk mereka sendiri dan juga untuk adik-adik kelas selanjutnya. Bravo !
Salah satu program SMAN 1 Leuwiliang adalah SMANELL GEULIS (Gemar Menulis). Program ini diperuntukkan untuk semua civitas akademi sekolah, baik guru, staf maupun siswa. Tujuannya adalah membiasakan diri untuk menulis, meskipun hanya mengungkapkan perasaan atau pikiran ke dalam tulisan. Bagi yang belum pernah menulis, pasti ini adalah kegiatan sulit, tetapi meskipun menulis terlihat sangat mudah seperti berbicara sehari-hari, tapi bekal ini sangat penting bagi orang yang ingin menjadi penulis. Karena, menulis untuk sebuah karangan, karya tulis atau semacamnya tidak hanya sekadar menulis biasa. Sebab, menulis pastinya memiliki tujuan kepada pembacanya.
Berikut ini adalah beberapa hal yang berkaitan dengan kegiatan menulis yang didiperoleh dari berbagai sumber :
A. PENGERTIAN MENULIS
Lasa HS dalam bukunya "Menulis" menjelaskan bahwa menulis itu sesederhana ketika seseorang berbicara sehari-hari tanpa harus kesulitan menuangkannya. Lasa HS juga memberikan tips menuangkan ide yang lancar dan mudah. Tipsnya adalah penulis harus memiliki daya analisis, kualitas dan kuantitas bacaan dan penghayatan.
B. TUJUAN MENULIS
Informasi adalah sekumpulan data atau fakta yang telah diolah sedemikian rupa, sehingga menghasilkan sesuatu yang bisa dipahami dan memberikan manfaat bagi seseorang atau pembacanya.
2. Membujuk
Membujuk adalah usaha untuk meyakinkan seseorang bahwa yang dikatakannya benar dengan kata-kata manis, merayu dan memikat hati. Tindakan ini bisa dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya lewat tulisan.
3. Membujuk
Membujuk adalah usaha untuk meyakinkan seseorang bahwa yang dikatakannya benar dengan kata-kata manis, merayu dan memikat hati. Tindakan ini bisa dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya lewat tulisan.
4. Mendidik
Mendidik adalah salah satu tujuan dari komunikasi melalui tulisan. Informasi atau data yang disampaikan melalui tulisan akan memberikan wawasan dan pengetahuan baru bagi para pembacanya.
5. Menghibur
Menghibur adalah fungsi dan tujuan dalam komunikasi melalui tulisan. Karena, ada beberapa karya tulis yang memang bertujuan untuk menghibur pembacanya, seperti cerpen, novel atau cerita-cerita lucu lainnya.
C. MANFAAT MENULIS
D. ATURAN MENULIS
Dalam menulis, tentunya diperlukan pengetahuan mengenai tata cara menulis yang baik. Namun bagi pemula, hal ini tentunya malah jadi hal yang membuat tulisan tidak jadi-jadi. Oleh karena itu, saya pinjam kata-kata Bapak H. Taopik yang sudah menulis lebih dari 17 buku, beliau mengatakan, "Jangan berpikir aturan dalam menulis, idealis boleh tapi jangan kaku, tuangkan saja idemu".
Dari uraian di atas, semoga dapat lebih dipahami dan menjadi motivasi untuk mulai menulis. mulai dari hal kecil, mulai dari hal yang disukai, dan mulai dari sekarang !
Selamat menulis !
Tepat hari ini, Selasa (12/12), pengumuman pemenang lomba dan penyerahan hadiah mewarnai kegiatan di hari terakhir Class Meeting SMAN 1 Leuwiliang untuk Semester 1 tahun ajaran 2023/2024. Penutupan dilaksanakan di lapangan dan disaksikan oleh seluruh civitas akademika SMAN 1 Leuwiliang.
Dalam agenda tersebut, Kepala SMAN 1 Leuwiliang, H. Taopik menyampaikan sambutannya sekaligus menutup secara resmi kegiatan Class Meeting yang telah diselenggarakan selama 5 hari. “Alhamdulillah, selama 5 hari anak-anak Bapak mengikuti class meeting dan semuanya bisa dilakukan secara maksimal. Terima kasih kepada panitia yang sudah bekerja keras meluangkan waktu dan tenaga sehingga sukses menyelenggarakan kegiatan ini hingga akhir. Semoga dengan berakhirnya class meeting pikiran semakin fresh untuk menghadapi pembelajaran ke depannya.
Class Meeting kali ini mengambil tema "Show Your Passion With Unlimited Passion" dengan lomba berikut :
1. Volly
2. Badminton
3. E-Sport
4. Solo Vocal
5. Cerdas Cermat